Cara Menghadapi Masalah yang Sulit
Look for a new angle.
Kalimat di atas adalah dasar dari post ini. Mengutip dari film animasi terkenal, Big Hero 6.
Jika menemukan suatu masalah, hal yang tidak diharapkan, mengecewakan, dan hal-hal yang sifatnya cenderung negatif lainnya hal yang sangat bijak untuk dilakukan adalah melihat sesuatu dari sudut pandang lain. Semua pasti ada jalan keluarnya, salah satunya dengan look for a new angle. Jika kita terus-menerus melihat suatu masalah hanya dari satu sudut pandang saja--yang udah tau bakal gagal-- pasti masalah tersebut tidak akan terselesaikan. Ada banyak jalan menuju Roma. Kalau kita hanya melihat satu sudut pandang saja, berarti kita hanya jalan di tempat dan tidak akan pernah sampai ke Roma juga tidak akan pernah kita mencapai apa yang diinginkan. Gue ulangi, hal terbaik untuk menyelesaikan masalah yang udah mentok adalah dengan mencari sudut pandang yang baru.
Gue yakin semua orang pasti pernah mengalami hal yang membuat dirinya merasa "gagal", halusnya kecewa. Termasuk gue. Dicuekin abis-abis sama cewek yang gue deketin pernah. Ditolak mentah-mentah dan halus juga pernah. Ngechat di WhatsApp gak diread sama sekali walaupun dia sedang online. Dan gue coba mencari sudut pandang lain dan terus berusaha berpikir positif terhadap apa yang telah gue alami. Kalo sedih juga gak ada manfaatnya, yang ada malah tambah perih.
Ketika gue ingin menerbitkan buku dan mengirim naskah ke berbagai penerbit, selalu saja ditolak oleh belasan penerbit. Dana dan tenaga telah dikerahkan semaksimal mungkin, tapi hasilnya selalu saja nihil. Kecewa sudah pasti, tapi gue tetep berpikir positif. Paling jauh gue pernah mengirimkan naskah ke penerbit yang berbasis di Sulawesi Utara dan apesnya penerbit tersebut gak menerima pengiriman naskah lewat email, harus berbentuk fisik. Gue kirim lewat Pos Indonesia dan terkena ongkir yang akhirnya ditolak juga. Padahal udah makan ongkir yang gak murah.
Saat itu gue pikir kalo naskah gue diterima di sana, mungkin gue akan bolak-balik Manado-Bandung dan akan tertinggal pelajaran di sekolah, jadi lebih baik tidak diterima. Itu yang gue tanamkan dalam pikiran agar terus berpikir positif, walaupun ingin sekali naskah gue diterima oleh penerbit di mana pun penerbit itu berada. Ironi memang, berpikir positif ketika kekecewaan sedang melanda. Lagian kalo kecewa juga gak ada manfaatnya. Gue mulai menulis lagi deh, tanpa memikirkan ingin diterbitkan menjadi sebuah buku. Dan akhirnya ada salah satu penerbit minor di Bandung menawari gue untuk menulis sebuah buku setelah membaca tulis-tulisan gue. Ya, itu adalah buah dari hasil berpikir positif gue selama ini. Buah dari melihat suatu masalah dari sudut pandang yang baru.
Dengan melihat sesuatu dengan sudut pandang yang baru, mengajakar kita untuk bisa berpikir positif seperti yang pernah gue alami. Karena berpikir positif mempunyai banyak manfaat bagi fisik dan mental
Jiwa dan Raga yang Lebih SehatManfaat berpikir positif bisa menyehatkan jiwa dan raga. Begini cara pikiran positif menyehatkan jiwa dan raga manusia :Gue akan selalu berpikir positif apapun yang terjadi dan mencari angle baru ketika mendapati hal yang sulit bahkan tidak bisa terpecahkan. Karena ada banyak jalan menuju kesuksesan. Dan terakhir di post ini, gue harap pembaca juga terus berpikir positif dan mencari jalan keluar yang lain untuk menyelesaikan suatu masalah yang sulit.
- Pikiran positif identik dengan ketenangan dan kepercayaan diri. Jiwa raga yang tenang akan lebih sehat, produktif dalam bekerja dan beraktivitas lainnya.
- Pikiran negatif hanya menciptakan kebencian, kecemasan dan menjauhkan anda dari kesejahteraan hidup. Jika anda menanamkan pikiran negatif dalam hidup anda secara terus menerus. Syaraf pertama yang akan terkena adalah syaraf otak. Rasa benci dan cemas berkaitan langsung dengan otak. Akibatnya adalah, akan mudah terkena penyakit yang berhubungan dengan syaraf otak misalnya saja parkinson, alzheimer, darah tinggi dan yang paling sering terjadi adalah stroke. Sumber
keyword: look for a new angle, big hero 6, berpikir positif, positive thinking, manfaat berpikir positif, manfaat berpikir positif untuk kesehatan
Tidak ada komentar: